REVIEW: Matrix Cool Therapy di Go-Glam


Halo semuanya! Sebagai pengguna setia layanan ojek sebagai transportasi kerja tentunya rambutku jadi lebih gampang lepek dan berminyak. Bukan cuma mengganggu penampilan dan kenyamanan, akhir-akhir ini aku merasa rambut rontok lebih banyak… Hmmmm… Cuma ya, karena banyak kerjaan dan sibuk mencari nafkah (wew) aku belum sempat mampir ke salon. Boro-boro ke salon, mandi aja yang penting bersih, jadi ga pake perawatan apa pun buat rambut.

Pas banget kemarin aku ditawarin buat coba Matrix Cool Therapy/ Hijab Hair Care dari Clozette Indonesia dan Matrix. Terlebih lagi aku ga perlu ke salon, karena treatment ini juga tersedia di aplikasi Go-Life pada service Go-Glam.

Apa sih Matrix Cool Therapy? Perawatan ini adalah perawatan untuk rambut dan kulit kepala dengan masalah berikut:

1. Ketombe

2. Rambut Rontok

3. Kulit Kepala Berminyak, Rambut Lepek, dan Bau

Meski dinamakan Hijab Hair Care, perawatan ini tidak terbatas pada pemakai hijab saja lho, karena masalah rambut di atas tentu tidak hanya dialami oleh para hijabers, tapi juga wanita non-hijabers seperti aku.

Seluruh produk yang digunakan pada perawatan ini adalah dari ser Biolage yang seperti namanya, memiliki sensasi dingin (cooling) pada kulit kepala.

1. Pengecekan Kulit Kepala Pra Perawatan

Kulit kepala dipindai terlebih dahulu dengan menggunakan device yang dipasang ke kamera smartphone. Kulit kepalaku sendiri bersih dari ketombe tapi cukup berminyak.

2. Scrubbing

Proses perawatan pun dimulai dengan pengaplikasian scrub dengan produk Scalppure Clarifying Scrub untuk membersihkan kulit kepala dari ketombe dan sel kulit mati.

3. Aminexil

Setelah scrubbing dan keramas, mitra Go-Glam mengaplikasikan Aminexil untuk mengurangi kerontokan dan merangsang pertumbuhan rambut baru. Setelah ini bahu dan lengan pun dipijat, lumayan bikin lebih rileks juga. Sensasi yang dirasakan itu dingin dan segar ketika Aminexil diaplikasikan ke kulit kepala.

4. Cooling Mint Balm Mask

Langkah terakhir setelah dipijat, saatnya mengoleskan masker rambut untuk melembapkan batang rambut dan menyeimbangkan minyak di kulit kepala. Masker ini juga punya wangi yang super enak dan sensasi dinginnya bikin mata langsung melek karena seger.

5. Pengecekan Kulit Kepala Pasca Perawatan

Setelah dibilas dan dikeringkan, kulit kepalaku pun kembali diperiksa oleh mitra Go-Glam. Hasilnya pun langsung kelihatan: kulit kepala jadi lebih bersih dan sehat!

Aku suka banget perawatan Matrix Cool Therapy di Go-Glam ini karena pas sekali untuk orang yang sulit menemukan waktu nyalon atau perawatan rambut. Bisa banget lho order Go-Glam ke kantor pas lembur atau sebelum berangkat kerja di rumah.

Apalagi ya buat kamu yang suka naik ojek kayak aku, helmnya itu kan bikin rambut jadi lepek dan bekas keringat orang banyak pula.

Jadi, buat kamu baik yang berhijab maupun tidak, wajib banget cobain perawatan ini kalau kamu memang punya masalah berikut:

1. Ketombe

2. Rambut Rontok

3. Kulit Kepala Berminyak, Rambut Lepek, dan Bau





Source link