Serum Terbaik untuk Jerawat Meradang, Acne Serum Centella 20MeFree dengan Teknologi Time Release indonesia beauty and travel blogger Miharu Julie


Di zaman sekarang, sering kali kita mendengar istilah insecure atau perasaan tidak percaya diri, yang sering dialami mulai usia remaja hingga dewasa. Untuk perempuan penyebab tidak percaya diri sebagian besar disebabkan oleh permasalahan kulit seperti kulit berjerawat, kusam, kulit berminyak dan komedo.

Buat aku sendiri nih, dari dulu hingga sekarang salah satu problem yang buat aku gak percaya diri tuh adalah kalau wajah muncul jerawat. Walau cuma 1 tapi cukup mengganggu aktivitas apalagi jika ada photoshoot atau harus buat video. Makanya buatku, penting banget selalu ada serum khusus untuk perawatan jerawat. Kali ini aku cobain brand lokal baru yaitu Centella Salsphere Even Skin+ 20MeFree Serum– Centellamefree. Ini tuh merupakah serum wajah untuk perawatan kulit berminyak dan berjerawat, yang juga membantu mengontrol minyak berlebih dengan keunggulan Centella Salsphere Even Skin+

Ingredients dari Acne Serum Centella Mefree & Centella SS Even Skin:

 SALICYLIC ACID

Tentunya sudah ga asing lagi dong dengan kandungan Salicylic acid dalam skincare.  Salicylic acid punya banyak manfaat yang baik untuk kulit seperti: Meredakan jerawat, mengeksfoliasi sel kulit mati, membersihkan komedo dan minyak dalam pori-pori kulit.

 TEA TREE OIL

Tea tree oil adalah minyak esensial (essential oil) yang berasal dari daun melaleuca alternifolia. Tea tree oil dikenal cukup ampuh membantu memberikan efek menenangkan untuk kulit berjerawat dan mengontrol kulit berminyak yang kerap menjadi penyebab timbulnya jerawat. Dengan kata lain, kandungan satu ini pun mampu membantu menyembuhkan jerawat sekaligus mengurangi risiko jerawat membekas.

● CENTELLA ASIATICA

Antibakteri dapat membantu untuk jerawat yang meradang. Selain itu, bahan alami  CENTELLA ASIATICA juga kaya akan kandungan yang dapat mencegah munculnya tanda-tanda penuaan dini, seperti kerutan, garis halus, dan kulit yang kendur. Manfaat Centella Asiatica lainnya adalah untuk kulit wajah adalah menjaga keseimbangan kandungan pH kulit berkat antioksidan dan vitamin yang dikandungnya.

Centella Salsphere Even Skin+ 20MeFree Serum dengan teknologi “Time Release Centella SS Even Skin+ yang membuat 3 bahan aktif pada 20mefree acne serum yaitu Centella, Tea Tree & Salicylic Acid terserap secara maksimal & tanpa menimbulkan efek samping pada kulit dari 3 bahan aktifnya.

Cara Pakai Centella Salsphere Even Skin+ 20MeFree Serum: 

Bersihkan muka terlebih dahulu

Pastikan muka dan tangan bersih

Tuangkan serum beberapa tetes pada tangan usap pada wajah secara merata tunggu sampai kering dan meresap.

Untuk hasil lebih maksimal di gunakan sebelum tidur.

Packaging :

Kemasan dari Centella Salsphere Even Skin+ 20MeFree Serum ini desain simple minimalis namun terkesan elegan. Box luarnya berbahan doff dengan di dominasi warna hijau tua dan cream serta gambar daun Centella. Uniknya untuk membuka kemasan boxnya yaitu dari samping. Deskripsi dan Ingredients serumnya juga terlampir details pada bagian samping box. Untuk desain serumnya sendiri hadir dengan botol glass sehingga kita bisa melihat sisa serumnya dan sizenya juga pas 20ml.

Tekstur :

Tekstur Centella Salsphere Even Skin+ 20MeFree Serum ini tidak terlalu watery,  agak kental, tidak lengket dan slimy ketika diratain. Teksturnya mudah terserap ke kulit wajah dan membantu mengurangi peradangan pada jerawat.

Aroma:
Serum ini punya aroma Centella + tea tree, so far tidak begitu mengganggu dan masih bisa di terima sama hidung. Cuma buat aku pribadi lebih prefer skincare tanpa aroma yang berat.

Manfaat dari 20MeFree Acne Serum Centella

Meredakan jerawat, Menyembuhkan jerawat, Membantu mengurangi peradangan pada jerawat, Mencerahkan kulit, Menyamarkan bekas jerawat, Meratakan warna kulit, Menenangkan kulit, Melembabkan wajah, Mengilangkan kotoran dan minyak berlebih.

KEUNGGULAN PRODUK CENTELLA MEFREE

Bahan aktif menggunakan Salisylic Acid encapsulation sehingga bisa lebih mudah penetrasi dalam kulit dan berteknologi time release sehingga bisa dengan maksimal membersihkan komedo dan minyak dalam pori-pori kulit. di kombinasi dengan herbal Centella Aisatica membantu memberikan efek menenangkan untuk kulit berjerawat, Tea Tree Oil sebagai antibakteri dapat membantu untuk jerawat yang meradang.

My Experience 

Sebelum membahas detailsnya, aku mau info jenis kulit aku yaitu kulit kering dan aku pakai Centella Salsphere Even Skin+ 20MeFree Serum ketika sedang menjelang PMS karena biasa kulitku cenderung menjadi lebih sensitif. Punya kulit kering belum tentu berarti tidak akan muncul jerawat ya guys! Malah menurut ku punya kulit kering plus kalau lagi jerawatan jadi problem besar karena kita mesti cari serum yang tepat banget agar tidak membuat kulit makin kering.

Pertama kali pakai acne Serum Centella 20Mefree ini enak banget, kebetulan menjelang PMS aku ada beberapa jerawat kecil di daerah alis dan dagu yang mengganggu banget! Formulanya cepat meresapnya dan membuat area bekas jerawat juga tidak kering. Mungkin ini karena ingredients dan teknologi “Time Release Centella SS Even Skin+ “.

Selama kurang lebih 10 hari pemakaian bisa terlihat prosesnya. Jerawat yang sebelumnya memerah/radang menjadi lebih kempes dan hilang setelah beberapa hari pemakaian. Emang ga instan ya guys! Pada kondisi kulit ku butuh waktu beberapa hari sampai mengecil dan radang memerah pada jerawat hilang sepenuhnya. Oh ya guys, karena serum ini mengandung SALICYLIC ACID bagus juga untuk membersihkan komedo dan minyak dalam pori-pori kulit lho!

Hasil penggunaan setelah hari ke-10 bisa terlihat bekas jerawatnya sudah memudar. Jadi lebih pede deh saat selfie sekarang.

Rekomendasi:

Karena setiap orang memiliki jenis kulit yang berbeda, saya akan merekomendasikan serum ini untuk kulit normal dan kulit berminyak karena teksturnya mungkin bukan favorite untuk kulit kering.

Tapi aku akan mengatakan Centella Salsphere Even Skin+ 20MeFree Serum ini dapat menjadi tambahan yang bagus untuk perawatan kulit saat jerawat meradang karena dilengkapi kombinasi Centella, Tea Tree & Salicylic Acid sehingga hasil lebih maksimal & tanpa menimbulkan efek samping pada kulit.

Selain itu, Alasan lain kamu bisa mencoba serum ini yaitu karena pentingnya mencari skincare yang aman dan efektif. Centella Salsphere Even Skin+ 20MeFree Serum ini telah lulus sertifikasi BPOM (Badan Pengawas Obat dan Makanan) Indonesia. Sertifikasi ini memastikan bahwa produk tersebut memenuhi semua standar keamanan, bebas dari bahan kimia berbahaya, dan tidak akan menimbulkan reaksi yang merugikan pada kulit Anda. 

Harga Centella Salsphere Even Skin+ 20MeFree Serum: Rp 95.000,-

Centella Salsphere Even Skin+ 20MeFree Serum tersedia di:

20MeFree Official Website: 20mefreeskincare.com

20mefree Official Instagram: @20mefree.id





Source link